Dengan menggunakan facebook Anda akan terhubung dengan jutaan pengunanya, Anda dapat berbagi informasi, chating, hiburan, berbisnis ,berwiraswasta dan yang lainnya. Anda mungkin tidak menyadari ada hal-hal yang tanpa Anda sadari berpengaruh pada kehidupan Anda.
Dibawah ini adalah manfaat facebook yang tanpa Anda sadari:
*Meningkatkan produktivitas*
Mengunakan facebook walaupun hanya 10 menit akan meningkatkan produktivitas para pekerja.
Semua itu telah terbukti dalam sebuah penelitian, ada 3 kelompok pekerja sebagai ujicobanya.
- Kelompok pertama tidak beri istirahat
- Kelompok kedua di ijinkan melakukan apapun kecuali menggunakan Internet.
- Kelompok ketiga di ijinkan menggunakan facebook dan Internet
Kelompok facebook lebih produktif 16% daripada kelompok yang tidak mengunakan internet .
Kelompok tidak mengunakan internet lebih produktif 40% dari pada kelompok yang bekerja terus.
Berarti kelompok facebook lebih produktif 56% daripada kelompok yang tidak beristirahat.
Seperti kata Brent coker di university melbourne Australia.
"Istirahat pendek dan tidak mencolok, seperti ombak yang cepat di internet, yang memungkinkan pikiran beristirahat dengan sendirinya , menyebabkan konsentrasi total bersih yang tinggi untuk melakukan suatu pekerjaan dalam seharian, dan sebagai hasilnya dapat meningkatkan produktivitas"
*Dapat menghilangkan kejenuhan dan stres*
Tanpa kita sadari dengan cara bersantai serta menggunakan facebook dapat menstabilkan jantung sehingga dapat mengurangi tingkat kejenuhan yang akan mengakibatkan stress.
Anda dalam bekerja mengalami kendala dan kesukaran sehingga membuat otak bekerja dengan keras , dengan istirahat sejenak dan mengunakan facebook akan membuat otak menjadi santai dan terhindar dari stress, begitu pula untuk para siswa dan mahasiswa ketika mengalami yang paling susah, bersantailah dengan facebook agar terhindar dari stress
*Meningkatkan Percaya Diri*
Menghabiskan waktu dijejaring sosial raksasa ini akan membuat orang nyaman akan dirinya sendiri.
Manfaat psikologis menggunakan facebook bahwa orang akan mendapatkan dorongan dari dirinya dengan melihat dinding facebook mereka.
Facebook akan membuat citra terbaik mereka maju dengan memilih apa yang mereka ungkapkan untuk diri mereka sendiri.
Selain itu, merupakan titik balik positif ke teman dan keluarga membawa ke dinding facebook juga berkontribusi pada kepercayaan diri.
*Meningkatkan kehidupan Cintamu*
Facebook bisa menjadi tempat perjodohan yang mempertemukan dua hati.
Seorang yang single berteman dengan orang yang baru di facebook, kemudian bertemu secara langsung .
Jika mereka menyukai maka mengemukakan cinta baru mereka di facebook.
Penggunaan facebook antar pasangan ini akan berlanjut hingga memposting gambar dan pesan yang romantis.
*Bisa membantu mendapatkan pekerjaan*
Facebook bisa memberikan informasi dalam mendapatkan pekerjaan, ini mungkin tidak Anda sadari , dengan saling bertukar informasi dengan ribuan hingga jutaan pengguna facebook. Bisa membantu Anda untuk berbisnis serta berwirausaha sendiri ,seperti berbisnis online ataupun yang lainnya sehingga dapat Menghasilkan uang.
No comments:
Post a Comment